Pertimbangan Keamanan Lucinta Luna Ditahan di Sel Perempuan

- Pewarta

Kamis, 13 Februari 2020 - 06:28 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Adilmakmur.co.id, Jakarta – Akhirnya teka-teki penempatan sel tahanan bagi Lucinta Luna terjawab juga. Untuk sementara ini, Lucinta Luna akan ditempatkan di ruang khusus dan sendirian.

Awalnya Polisi belum memastikan penempatan Lucinta Luna di sel perempuan atau laki-laki, namun Direktur Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) Polda Metro Jaya AKBP Barnabas memastikan Lucinta Luna akan ditahan di sel perempuan.

“Ya, tapi (Lucinta Luna) belum sampai, sudah saya siapkan di sel khusus, artinya di tempat wanita tapi sendirian dia, jadi sel khusus itu,” kata AKBP Barnabas saat dihubungi wartawan, Rabu (12/2/2020).

Barnabas juga menjelaskan alasan menempatkan Lucinta Luna ditahan di sel perempuan. Salah satunya mempertimbangkan faktor keamanan Lucinta Luna.

“Untuk keamanan, ya, keamanan untuk dia sendiri dan keamanan untuk yang lain,” kata Barnabas menambahkan alasan penempatan Lucinta Luna di sel perempuan “Iya apa ya, kita pertimbangannya itu tadi, siapa pun tahanan yang masuk di kita wajib kita jaga keamanannya, baik fisik maupun psikologis. Itu kewajiban kita,”

Menurut Barnabas, sel pria saat ini juga sudah penuh sementara blok wanita masih longgar.

“Kan kebetulan blok pria juga penuh ya, yang wanitanya masih longgar lah cukup,” tuturnya.

Untuk selanjutnya, kata Barnabas, pihaknya menetapkan Lucinta Luna di ruang khusus di sel perempuan sambil menunggu perkembangan selanjutnya.

“Nanti kita tunggu perkembangannya, tapi tahap pertama yang jelas kita tahan dulu di sel wanita biar lebih aman dan tahanan lain tidak timbul gejolak ya,” katanya.

Untuk tahap pertama Lucinta Luna akan ditahan untuk 20 hari ke depan.

“(Ditahan) untuk 20 hari kan, dari tahap pertama nanti bisa diperpanjang jadi 40 hari,”. (tvl)

Berita Terkait

Terkait Dugaan Tindak Pidana Perzinahan, Polisi Jadwalkan Periksa WNA Pelapor Penyanyi Dangdut Tisya Erni
Polda Metro Jaya Periksa Siskaeee, Salah Satu Pemeran Film Dewasa yang Diproduksi di Jaksel
Prabowo Subianto Diteriaki Presiden oleh Para Penonton Saat Saksikan Konser 3 Dekade Ari Lasso
Prabowo Subianto Nonton Konser Orkestra Dewa 19 Bareng Al Ghazali, Malam Mingguan di Surabaya
5 Rekomendasi Film Horor Indonesia yang Paling Seram untuk Ditonton
Mengaku Gagal Jadi ‘Ibu Menhan’, Komika Kiki Saputri Undang Prabowo Subianto ke Pernikahannya
Jokowi: Prosesi ‘Ngunduh Mantu’ di Loji Gandrung Solo Bagian dari Memelihara Budaya Jawa
Hotman Paris akan Lapor Prabowo dan Hashim Terkait Kasus Pemukulan oleh Anggota DPRD Gerindra
Jasasiaranpers.com dan media online ini mendukung program manajemen reputasi melalui publikasi press release untuk institusi, organisasi dan merek/brand produk. Manajemen reputasi juga penting bagi kalangan birokrat, politisi, pengusaha, selebriti dan tokoh publik.

Berita Terkait

Rabu, 20 Maret 2024 - 16:18 WIB

Terkait Dugaan Tindak Pidana Perzinahan, Polisi Jadwalkan Periksa WNA Pelapor Penyanyi Dangdut Tisya Erni

Senin, 25 September 2023 - 15:33 WIB

Polda Metro Jaya Periksa Siskaeee, Salah Satu Pemeran Film Dewasa yang Diproduksi di Jaksel

Minggu, 9 Juli 2023 - 11:47 WIB

Prabowo Subianto Diteriaki Presiden oleh Para Penonton Saat Saksikan Konser 3 Dekade Ari Lasso

Minggu, 21 Mei 2023 - 13:39 WIB

Prabowo Subianto Nonton Konser Orkestra Dewa 19 Bareng Al Ghazali, Malam Mingguan di Surabaya

Senin, 8 Mei 2023 - 19:12 WIB

5 Rekomendasi Film Horor Indonesia yang Paling Seram untuk Ditonton

Selasa, 17 Januari 2023 - 10:25 WIB

Mengaku Gagal Jadi ‘Ibu Menhan’, Komika Kiki Saputri Undang Prabowo Subianto ke Pernikahannya

Selasa, 13 Desember 2022 - 08:17 WIB

Jokowi: Prosesi ‘Ngunduh Mantu’ di Loji Gandrung Solo Bagian dari Memelihara Budaya Jawa

Kamis, 25 Agustus 2022 - 11:18 WIB

Hotman Paris akan Lapor Prabowo dan Hashim Terkait Kasus Pemukulan oleh Anggota DPRD Gerindra

Berita Terbaru