Surya Paloh Jenguk Syafii Maarif di Sleman

- Pewarta

Rabu, 31 Juli 2019 - 01:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Adilmakmur.co.id, Sleman – Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menjenguk mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Buya Syafii Maarif di kediamannya di Perumahan Nogotirto, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (30/7/2019).

“Saya berkunjung kepada senior yang saya kagumi, amat saya kagumi,” kata Surya Paloh seusai melakukan pertemuan selama 40 menit dengan Buya Syafii.

Menurut Surya Paloh, kekaguman terhadap sosok Buya Syafii yang telah dikenalnya sejak lama dikarenakan ketokohannya, prinsip-prinsipnya, dan filosofinya dalam memberikan pencerahan bagi kehidupan kebangsaan.

Ia juga mengaku memiliki banyak bahasa batin yang sama dengan Buya Syafii. Oleh sebab itu, ketika Buya Syafii sakit, dirinya mengaku resah sehingga memutuskan berkunjung ke kediaman tokoh Muhammadiyah itu.

“Pasti ada kerinduan bersama untuk saling berdiskusi,” kata dia.

Banyak hal yang ingin dia diskusikan dengan Buya, misalnya terkait dinamika kebangsaan usai dilaksanakan pemilu serentak. Model Pemilu 2019 yang dilaksanakan secara bersamaan baru pertama kali dilaksanakan.

Bagi Surya, Buya Syafii patut diteladani karena bisa dekat dengan semua pihak, baik yang simpati maupun yang antipati, dan bisa menerima pemikiran mereka.

Selain tokoh nasional, di mata Surya Paloh, Syafii adalah seorang senior dan deklarator ormas Nasional Demokrat.

Menurut dia, bangsa Indonesia membutuhkan sosok Syafii Maarif yang sehat dan terus menerus bergelut mengikuti perjalanan dan pergolakan kebangsaan.

“Marilah teman-teman semua, kita doakan Buya tetap sehat,” kata Surya.

Buya Syafii Maarif menyambut baik kunjungan Surya Paloh beserta jajaran petinggi Partai NasDem. Ia menegaskan pertemuannya dengan Surya membicarakan kebangsaan dalam konteks luas. “Kita tidak membicarakan pragmatisme, tidak membicarakan kekuasaan,” kata Syafii.

Rilisbisnis.com mendukung program publikasi press release di media khusus ekonomi & bisnis untuk memulihankan citra yang kurang baik ataupun untuk meningkatan reputasi para pebisnis/entrepreneur, korporasi, institusi ataupun merek/brand produk.

Menurut Buya, partai-partai politik tidak banyak yang betul-betul memikirkan bangsa dan negara. “Siapa yang memikirkan bangsa dan negara. Tampaknya teman ini yang termasuk memikirkan bangsa dan negara. Mudah-mudahan partai ini juga ikut dia. Jika tidak, berantakan bangsa ini,” kata Buya didampingi Surya Paloh.

Buya Syafii Maarif telah diperbolehkan pulang dari Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Senin (29/7/2019) setelah menjalani perawatan di rumah sakit itu sejak Rabu (24/7/2019) karena penyakit batu ginjal.

Sebelumnya, karena mengkhawatirkan kondisi kesehatan Syafii, Presiden Joko Widodo pada Sabtu (27/7/2019) juga mengirim tim dokter kepresidenan untuk ikut memantau kesehatan tokoh Muhammadiyah yang telah berusia 84 tahun itu.

Presiden juga menugaskan Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Koordinator Staf Khusus Presiden, Teten Masduki, untuk menjenguk Buya Syafii.

Sejumlah tokoh lain yang ikut menjenguk Syafii yakni mantan Ketua MK Mahfud MD, putri Gus Dur Alissa Wahid, istri Gubernur DIY GKR Hemas, Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir, serta Mendikbud Muhadjir Effendy. (luq)

Berita Terkait

Beginilah 5 Jalan yang Dilakukan Press Release untuk Lakukan Perbaikan Citra dan Pulihkan Nama Baik
Akhirnya Prabowo Subianto Bertemu dengan Megawati Soekarno Putri, Silaturahmi Idul Fitri 2,5 Jam
Tak Sebut Nama Gibran Rakabuming Raka, Presiden Prabowo Subianto Beri Kode Soal Calon Presiden ke 9
Mensesneg Terima Aspirasi Mahasiwa: Pemerintah Perjuangkan Pendidikan yang Terjangkau
Presiden Prabowo Subianto Beri Tanggapan Terkait Tuntutan Unjuk Rasa Mahasiswa di Kawasan Patung Kuda
Prabowo Subianto di Depan Jokowi Ungkap Dirinya Malu Maju Lagi Kalau Kecewakan Kepercayaan Rakyat
Partai Gerindra Dukung Ketua Umum Prabowo Subianto untuk Calonkan Diri Lagi Sebagai Presiden pada 2029
Megawati Ulang Tahun, Beri Potongan Tumpeng ke Guntur, Boediono, Mahfud MD, dan Ganjar Pranowo

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 07:17 WIB

Beginilah 5 Jalan yang Dilakukan Press Release untuk Lakukan Perbaikan Citra dan Pulihkan Nama Baik

Selasa, 8 April 2025 - 13:34 WIB

Akhirnya Prabowo Subianto Bertemu dengan Megawati Soekarno Putri, Silaturahmi Idul Fitri 2,5 Jam

Rabu, 26 Februari 2025 - 10:54 WIB

Tak Sebut Nama Gibran Rakabuming Raka, Presiden Prabowo Subianto Beri Kode Soal Calon Presiden ke 9

Sabtu, 22 Februari 2025 - 07:29 WIB

Mensesneg Terima Aspirasi Mahasiwa: Pemerintah Perjuangkan Pendidikan yang Terjangkau

Rabu, 19 Februari 2025 - 13:45 WIB

Presiden Prabowo Subianto Beri Tanggapan Terkait Tuntutan Unjuk Rasa Mahasiswa di Kawasan Patung Kuda

Berita Terbaru