PDIP : Tidak Salah PKB-NasDem Minta 10-11 Menteri

- Pewarta

Jumat, 5 Juli 2019 - 01:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Adilmakmur.co.id, Jakarta – Wakil Sekjen PDI Perjuangan Eriko Sotarduga menilai tidak ada yang salah jika PKB meminta 10 menteri dan NasDem meminta 11 menteri kabinet, tapi yang menentukan adalah Presiden terpilih Joko Widodo yang memiliki hak prerogatif.

“Kalau PKB dan NasDem minta jabatan sekian-sekian, tidak ada yang salah. Boleh-boleh saja, namanya juga permintaan,” kata Eriko Sotarduga, di Kantor DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta, Kamis (4/7/2019).

Menurut Eriko Sotarduga, PDI Perjuangan sebagai partai pengusung utama pasangan Presiden terpilih Joko Widodo dan Wakil Presiden terpilih KH Ma’ruf Amin, tidak akan mencampuri hak dan kedaulatan dari masing-masing partai anggota koalisi.

Namun, Presiden terpilih Joko Widodo, menurut Eriko, memiliki hak prerogatif untuk memilih dan menentukan menteri kabinet, sehingga semua partai anggota Koalisi Indonesia Kerja (KIK) hanya mengusulkan.

Menurut Eriko, PDI Perjuangan tidak akan meminta-minta jabatan menteri. PDI Perjuangan sebagai partai pengusung utama, kata dia, akan mendukung apa yang menjadi keputusan Presiden terpilih Joko Widodo.

“PDI Perjuangan memandang Pak Jokowi sebagai kader terbaik, sehingga kami akan mendukung keputusannya. Kami juga memandang Pak Jokowi sebagai negarawan yang tentunya memiliki etika sebagai negarawan,” katanya pula.

Soal jabatan menteri kabinet, kata Eriko, pada saatnya nanti akan dibicarakan oleh Presiden terpilih dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, sehingga PDI Perjuangan tidak perlu meminta-minta jabatan tersebut. “Karena itu, belum ada nama-nama kader yang disebut-sebut akan diusulkan sebagai calon menteri,” katanya pula. (riz)

Berita Terkait

Beginilah 5 Jalan yang Dilakukan Press Release untuk Lakukan Perbaikan Citra dan Pulihkan Nama Baik
Akhirnya Prabowo Subianto Bertemu dengan Megawati Soekarno Putri, Silaturahmi Idul Fitri 2,5 Jam
Tak Sebut Nama Gibran Rakabuming Raka, Presiden Prabowo Subianto Beri Kode Soal Calon Presiden ke 9
Mensesneg Terima Aspirasi Mahasiwa: Pemerintah Perjuangkan Pendidikan yang Terjangkau
Presiden Prabowo Subianto Beri Tanggapan Terkait Tuntutan Unjuk Rasa Mahasiswa di Kawasan Patung Kuda
Prabowo Subianto di Depan Jokowi Ungkap Dirinya Malu Maju Lagi Kalau Kecewakan Kepercayaan Rakyat
Partai Gerindra Dukung Ketua Umum Prabowo Subianto untuk Calonkan Diri Lagi Sebagai Presiden pada 2029
Megawati Ulang Tahun, Beri Potongan Tumpeng ke Guntur, Boediono, Mahfud MD, dan Ganjar Pranowo

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 07:17 WIB

Beginilah 5 Jalan yang Dilakukan Press Release untuk Lakukan Perbaikan Citra dan Pulihkan Nama Baik

Selasa, 8 April 2025 - 13:34 WIB

Akhirnya Prabowo Subianto Bertemu dengan Megawati Soekarno Putri, Silaturahmi Idul Fitri 2,5 Jam

Rabu, 26 Februari 2025 - 10:54 WIB

Tak Sebut Nama Gibran Rakabuming Raka, Presiden Prabowo Subianto Beri Kode Soal Calon Presiden ke 9

Sabtu, 22 Februari 2025 - 07:29 WIB

Mensesneg Terima Aspirasi Mahasiwa: Pemerintah Perjuangkan Pendidikan yang Terjangkau

Rabu, 19 Februari 2025 - 13:45 WIB

Presiden Prabowo Subianto Beri Tanggapan Terkait Tuntutan Unjuk Rasa Mahasiswa di Kawasan Patung Kuda

Berita Terbaru